Kuisioner Penelitian: Pengaruh Hadirnya Gerbong Wanita Commuter Line Terhadap Perilaku & Penggunaan Ruang
Saya, Siti Bararah Nurhaqiyati, adalah mahasiswa tingkat akhir jurusan Arsitektur Interior Universitas Indonesia yang sedang melakukan penelitian tentang perilaku dan pengalaman yang muncul akibat hadirnya gerbong khusus wanita di rangkaian Commuter Line. Dalam rangka menyelesaikan studi Program Sarjana S1 ini saya melakukan pengumpulan data terkait tema di atas melalui kuisioner online. Data yang Anda berikan akan dijamin kerahasiannya dan hanya dipublikasikan untuk kepentingan penelitian. Untuk itu, saya meminta Anda berpartisipasi mengisi kuisioner ini.

Maraknya kasus pelecehan seksual di gerbong kereta mendorong adanya solusi dalam peningkatan pelayanan, khususnya bagi pelaju wanita. Hadirnya gerbong khusus wanita merupakan salah satu solusi untuk menghadirkan rasa aman dan nyaman bagi  pelaju wanita. Namun, di sisi lain ada pula pelaju wanita yang merasakan efek negatif dari gerbong khusus ini.
Kuisioner ini ditujukan untuk mengetahui pola perilaku dan pengalaman antar pelaju wanita di gerbong khusus wanita. Adapun rute Commuter Line yang dijadikan objek pengamatan adalah Manggarai-Depok (PP), termasuk rute perjalanan pada stasiun-stasiun di antara keduanya. Ini berarti termasuk perjalanan yang dilakukan dari dan ke Stasiun Manggarai, Tebet, Cawang, Kalibata, Pasar Minggu Baru, Pasar Minggu, Tanjung Barat, Lenteng Agung, Univ. Pancasila, UI, Pondok Cina, Depok Baru, dan Depok.

Besar harapan saya agar Anda mengisi kuisioner ini sesuai dengan apa yang Anda alami dan rasakan selama perjalanan di gerbong wanita. Jika Anda merasa ada poin pertanyaan yang kurang jelas Anda bisa menghubungi saya melalui kontak yang saya cantumkan di kuisioner ini. Untuk kesediannya berpatisipasi, saya ucapkan terimakasih.


Jakarta, 12 Mei 2014
Hormat saya,

Siti Bararah Nurhaqiyati

081380327465
f: Siti Bararah
t: @rarabararah
e: siti.bararah@yahoo.com
Sign in to Google to save your progress. Learn more
Nama Lengkap *
Umur *
Jenis Kelamin *
Pekerjaan *
Seberapa sering Anda menggunakan Commuter Line? *
Next
Clear form
Never submit passwords through Google Forms.
This content is neither created nor endorsed by Google. Report Abuse - Terms of Service - Privacy Policy