Macromedia Flash 8

Sebelum mulai belajar untuk membuat sebuah animasi, kita wajib mengetahui fungsi dari tools yang akan kita gunakan dalam pembuatan animasi.

Secara keseluruhan tools yang digunakan pada flash tidak jauh berbeda pada setiap versinya, bagi kalian yang ingin membuat sebuah Presentasi, Media Pembelajaran ataupun Game Edukasi sederhana maka Macromedia Flash 8 adalah yang paling mudah untuk dipelajari dan menggunakan ActionScript. Berikut ini adalah penjelasan atau fungsi tools dan toolsbar macromedia 8 :

1.     Menu berisi control untuk berbagai fungsi seperti membuat, membuka, dan menyimpan file, copy, paste, dan lain-lain.

2.     Stage adalah area persegi empat yang merupakan tempat dimana kita membuat objek atau animasi yang akan dimainkan.

3.     Toolbox berisi koleksi untuk membuat atau menggambar, memilih dan memanipulasi isi stage dan timeline. Toolbox dibagi menjadi empat, yaitu Tools, View, Colors dan Options. Beberapa tool mempunyai bagian option. Contohnya, ketika Selection tool dipilih, Option snap, smouth, straigten, rotate dan scale akan muncul di bagian options.

4.     Timeline adalah tempat kita dapat membuat dan mengontrol objek dan animasi.

5.     Panels berisi control fungsi yang dipakai dalam flash, yaitu untuk mengganti dan memodifikasi berbagai property objek atau animasi secara cepat dan mudah.

6.     Properties merupakan window yang digunakan untuk mengatur property dari objek yang kita buat.

7.     Components digunakan untuk menambahkan objek untuk web application yang nantinya di publish ke internet.

1.     Frame adalah kotak-kotak berurutan dalam timeline, di frame inilah nantinya akan menentukan animasi apa yang akan dibuat atau dari frame awal sampai ke frame yang diinginkan untuk membentuk suatu pergerakan animasi.

2.     Keyframe ditkitai dengan titik hitam pada frame, ini berarti bahwa ada objek pada frame tersebut.

3.     Blank Keyframe ditkitai dengan frame yang putih atau kosong. Ini berarti bahwa tidak ada objek.

4.     Action Frame ditkitai dengan huruf  ‘a’ di atas titik hitam, ini berarti bahwa ada action script padxa frame tersebut.

5.     Sound Frame ditkitai dengan gelombang suara pada frame, ini berarti bahwa ada suara yang dimasukan pada frame tersebut.

6.     Motion tween frame ditkitai dengan warna unggu dengan panah diantara dua frame.

7.     Shape tween frame ditkitai dengan warna hijau dengan panah diantara dua frame.

8.     Playhead ditkitai dengan warna merah yang terletak di atas frame, ini berfungsi untuk menjalankan animasi yang bisa langsung dilihat pada stage.

  1. Untuk pengaturan kerja, animasi dan elemen lainnya. Jadi, kita bisa memakai layer yang berbeda antara file suara, objek, action, label frame dan komentar frame.
  2. Untuk memudahkan dalam menggambar atau mengedit suatu oobjek tanpa mempengaruhi objek yang berada di layer lain.
  3. Agar bisa menemukan objek dengan cepat dan mudah ketika akan mengedit objek tersebut.
  4. Dapat membuat banyak objek dengan animasi yang berbeda antara yang satu dengan lainnya.
  5. Fungsi-fungsi tools pada macromedia :

Fungsi dari tools diatas yaitu :
1.    Selection tool : untuk memilih dan memindahkan objek
2.    Free transform tool : untuk mentransformasikan objek secara bebas
3.    Line tool : untuk membuat garis
4.    Pen tool : untuk menggambar objek, menambah atau mengurangi titik-titik garis pada gambar
5.    Oval tool : untuk membuat lingkaran
6.    Pencil tool : untuk menggambar secara teratur
7.    Ink bottle tool : untuk mewarnai atau menambah warna outline sebuah objek
8.    Dropper tool : untuk mengambil warna suatu bidang gambar lain
9.    Subselect tool : untuk memodifikasi titik-titik pada gambar
10.    Fill transform tool : mentransformasi suatu fill objek
11.    Lasso tool : digunakan untuk memilh bagian suatu objek secara tidak teratur
12.    Text tool : untuk menambahkan tulisan
13.    rectangel tool : untuk membuat kotak
14.    brush tool : untuk menggambar suatu objek dengan metode kuas
15.    paint bucket tool : untuk mengidentifikasi warna suatu objek
16.    eraser tool : untuk menghapus gambar


Fungsinya :

1.    Stroke color : untuk memilih warna yang akan digunakan untuk mewarnai bagian pinggir/tepi suatu objek
2.    Fill color : untuk memilih warna yang akan digunakan untuk mewarnai bagian dalam suatu objek
3.    Black and white : untuk mengotomatiskan pilihan warna black and white, black untuk stroke color dan white untuk fill color
4.    No color : untuk menonaktifkan warna pada fill color, objek yang dihasilkan akan transparan.
5.    Swap color : menukarkan stroke color menjadi fill color, atau sebaliknya.